Jumat, 05 Agustus 2016

[Profil Blogger] : Mengenal Zia Subhan, Blogger yang Hobi Musik



Dunia musik bukanlah sesuatu hal yang baru bagi Siti Fauzia Subhan. Blogger asal Bandung ini memiliki ketertarikan terhadap dunia musik sejak kecil. Orang tuanya yang sejak awal memperkenalkannya kepada musik.

Buah tidak akan jatuh jauh dari pohonnya. Demikian pepatah yang cocok bagi guru Bahasa Inggris ini. Zia, demikian dia biasa disapa, diperkenalkan dengan alat musik sejak sekolah dasar. Ibunya yang juga lihai dalam memetik dan bermain gitar klasik, memperkenalkan kunci-kunci dasar gitar kepadanya. Demikian pula dengan ayahnya. Saat duduk di sekolah menengah pertama, Zia mendapat hadiah sebuat keyboard. Dari sinilah, Zia akhirnya mampu menguasai satu per satu alat musik.
Selain gitar dan piano, Zia juga mahir menggesek dawai biola. Rupanya, musik sudah mendarah daging dalam diri Zia. Hampir semua aliran musik disukainya tanpa mengotak-ngotakkannya. Semua dinikmati Blogger yang menulis di www.ruangbacadantulis.com ini. Mulai dari mulai musik klasik, blues, country, pop, sampai rock atau metal.
Inspirasi Zia dalam bermusik adalah orangtuanya. Musik baginya tidak hanya sekedar teman beraktivitas, terutama ketika menulis. Saat menulis, Zia suka mendengarkan musik yang easy-listening atau juga genre musik yang sesuai dengan moodnya.
 “Bermusik juga dapat mengembalikan mood, lho.” kata ibu satu putra ini.


Di sela-sela kekosongan waktu atau saat sedang ingin mengekspresikan sesuatu, Blogger yang juga suka cuap-cuap Bahasa Inggris di www.zeelhouette.com ini memilih musik sebagai media menuangkan perasaan. Selebihnya, musik juga dapat sebagai hiburan yang menyenangkan baginya.
Zia pernah tergabung dengan band sebagai pemain rythm dan vocalist dengan aliran pop-rock saat sekolah. Bahkan ini berlanjut sampai kuliah dengan formasi band yang berubah-ubah. Selain itu, Zia juga pernah mengikuti audisi untuk berbagai pementasan atau sekadar mengisi acara. 
Meski belum pernah mendalami secara profesional bermain musik, atau mengikuti kompetisi ajang musik khusus, tidak membuat Zia lantas melupakan dunai musik. Bagi Zia, musik adalah hobi yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupannya. Ini sama hanya dengan dunia menulis yang kini digelutinya.

- Hana Aina -



5 komentar:

  1. memang dasarnya dari keluarga musik ya mba Zia ini :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya, Mbak. Sepertinya musik sudah menjadi bagian dari hidupnya ^^

      Hapus
  2. Aku baru ngeh loh ternyata mbak zia ada bakat musik

    BalasHapus
  3. ya ampun aku baru baca yang inii...mba Zia ternyata hobi musik juga yaaa

    BalasHapus

Terima kasih telah berbagi komentar